Investasi Emas, Tak lagi Menyilaukan

9:13 PM



Saat kita membahas tentang investasi, biasanya orang dan sebagian wanita cenderung menyebutkan pilihan investasi dalam bentuk properti atau emas sebagai pilihan investasi yang terbaik. Memang sebagian wanita menyukai investasi emas dalam bentuk emas batangan maupun perhiasan emas seperti gelang, kalung, atau yang lainnya.

Namun, seberapa menguntungkankah kilau investasi dalam bentuk emas?
Tren Harga Emas (sumber: PT Antam)

Pada awal tahun 2015 ini, kecenderungan nilai harga emas dengan tren harga emas dalam kuartal pertama sedang mengalami penurunan. Hal tersebut juga ditandai dengan pertumbuhan ekonomi dengan nilai inflasi yang rendah. Sehingga menarik beberapa investor asing masuk kedalam negeri. Saat itulah investasi emas kurang begitu menguntungkan dibandingkan dengan pilihan investasi reksadana saham maupun obligasi. 

Emas menjadi obyek investasi yang sifatnya melindungi, ketika kondisi ekonomi cenderung turun dan petumbuhan ekonomi rendah, disitu saat yang tepat kita pegang investasi emas dengan kecenderungan harga emas yang bagus. Namun kondisi sebaliknya, ketika pertumbuhan ekonomi negara sedang mengalami peningkatan, harga emas tidak akan menarik dikarenakan margin keuntungannya akan sangat kecil. Dan investasi dalam bentuk sahamlah yang akan menjadi pilihan investasi yang menarik.

Apapun pilihan investasi Anda, lakukanlah evaluasi secara berkala. Jangan lewatkan pembahasan Tips Investasi: Alasan untuk Meninjau Kembali Portofolio Investasi Anda


You Might Also Like

0 comments